Home | Posts RSS | Comments RSS | Login

Ibu

Sabtu, 09 Januari 2010
Oh ibu,
Kau adalah orang yang berjasa dalam hidupku
Kau mengorbankan antara hidup dan matimu
Aku sangat menyayangimu
Sembilan bulan engkau mengandungku
Dan kau menyusuiku dengan kasih sayang
Tanpa kau mengeluh sedikitpun
Kau merawatku dari ku kecil hingga dewasa

Kau sungguh berhati mulia
Kau tak pernah mengharapkan imbalan
Meski aku membuatmu marah dan kesal
Kau tetap sabar
Oh ibu…
Terima kasih ku ucapkan
Karenamu aku bisa hidup dan sukses hingga sekarang
Jasamu takkan pernah ku lupakan
Do’aku selalu menyertaimu ibu

Karya : Syiammiroh Jannah
Read More..

Pengertian dan Unsur-unsur Resensi

A. Pengertian Resensi

Resensi adalah suatu tulisan atau ulasan mengenai nilai sebuah hasil karya, baik itu buku, novel, majalah, komik, film, kaset, CD, VCD, maupun DVD. Tujuan resensi adalah menyampaikan kepada para pembaca apakah sebuah buku atau hasil karya itu patut mendapat sambutan dari masyarakat atau tidak.

Yang akan kita bahas pada buku ini adalah resensi buku. Resensi buku adalah ulasan sebuah buku yang di dalamnya terdapat data-data buku, sinopsis buku, bahasan buku, atau kritikan terhadap buku.

Resensi berasal dari bahasa Latin, yaitu dari kata kerja revidere atau recensere. Artinya melihat kembali, menimbang, atau menilai. Arti yang sama untuk istilah itu dalam bahasa Belanda dikenal dengan recensie, sedangkan dalam bahasa Inggris dikenal dengan istilah review. Tiga istilah itu mengacu pada hal yang sama, yakni mengulas buku. Tindakan meresensi dapat berarti memberikan penilaian, mengungkap kembali isi buku, membahas, atau mengkritik buku. Dengan pengertian yang cukup luas itu, maksud ditulisnya resensi buku tentu menginformasikan isi buku kepada masyarakat luas.


Ada yang berpendapat bahwa minimal ada tiga jenis resensi buku.
Informatif, maksudnya, isi dari resensi hanya secara singkat dan umum dalam menyampaikan keseluruhan isi buku.
Deskriptif, maksudnya, ulasan bersifat detail pada tiap bagian/bab.
Kritis, maksudnya, resensi berbentuk ulasan detail dengan metodologi ilmu pengetahuan tertentu. Isi dari resensi biasanya kritis dan objektif dalam menilai isi buku.

Namun, ketiga jenis resensi di atas tidak baku. Bisa jadi resensi jenis informatif namun memuat analisa deskripsi dan kritis. Alhasil, ketiganya bisa diterapkan bersamaan.


B. Unsur-unsur Resensi

Daniel Samad (1997: 7-8) menyebutkan unsur-unsur resensi adalah sebagai berikut:

1. Membuat judul resensi

Judul resensi yang menarik dan benar-benar menjiwai seluruh tulisan atau inti tulisan, tidakharus ditetapkan terlebih dahulu. Judul dapat dibuat sesudah resensi selesai. Yang perlu diingat, judul resensi selaras dengan keseluruhan isi resensi.

2. Menyusun data buku

Data buku biasanya disusun sebagai berikut:

a. judul buku (Apakah buku itu termasuk buku hasil terjemahan. Kalau demikian, tuliskan judul aslinya.);

b. pengarang (Kalau ada, tulislah juga penerjemah, editor, atau penyunting seperti yang tertera pada buku.);

c. penerbit;

d. tahun terbit beserta cetakannya (cetakan ke berapa);

e. tebal buku;

f. harga buku (jika diperlukan).

3. Membuat pembukaan

Pembukaan dapat dimulai dengan hal-hal berikut ini:

a. memperkenalkan siapa pengarangnya, karyanya berbentuk apa saja, dan prestasi apa saja yang diperoleh;

b. membandingkan dengan buku sejenis yang sudah ditulis, baik oleh pengarang sendiri maupun oleh pengarang lain;

c. memaparkan kekhasan atau sosok pengarang;

d. memaparkan keunikan buku;

e. merumuskan tema buku;

f. mengungkapkan kritik terhadap kelemahan buku;

g. mengungkapkan kesan terhadap buku;

h. memperkenalkan penerbit;

i. mengajukan pertanyaan;

j. membuka dialog.

4. Tubuh atau isi pernyataan resensi buku

Tubuh atau isi pernyataan resensi biasanya memuat hal-hal di bawah ini:

a. sinopsis atau isi buku secara bernas dan kronologis;

b. ulasan singkat buku dengan kutipan secukupnya;

c. keunggulan buku;

d. kelemahan buku;

e. rumusan kerangka buku;

f. tinjauan bahasa (mudah atau berbelit-belit);

g. adanya kesalahan cetak.

5. Penutup resensi buku

Bagian penutup, biasnya berisi buku itu penting untuk siapa dan mengapa.


diambil dari :
http://2009editor.wordpress.com/2009/03/13/pengertian-dan-unsur-unsur-resensi/


Read More..

Pahlawan Tanpa Tanda Jasa

Guruku….
Kau adalah pahlawan tanpa tanda jasa
Kau tak pernah lelah tuk mengajariku
Kau mengajariku tanpa pamrih

Kau ingin murid-muridmu menjadi pintar
Dan kau tak ingin mereka bodoh
Kau luangkan waktumu demi kami
Kau berikan seluruh ilmumu kepada kami
Karenamu kami menjadi pintar
Karenamu kami dapat membaca dan menulis
Kau sangat berjasa dalam pendidikan
Dan kau tak pernah mengeluh sedikitpun
Terima kasih guruku
Jasamu tak akan ku lupakan
Do’aku selalu menyertaimu
Selama hidupku aku kan terus mengamalkan ilmumu
Karya : Syiammiroh Jannah

Read More..

Sahabat

Sahabat…
Sahabat bukanlah teman biasa
Suka duka dijalaninya
Pertengkaran selalu terjadi
Namun,
Persahabatan itu tidak akan runtuh

Meski sampai akhir hayat
Persahabatan tidak akan terpisahkan
Sahabat membuat kita bangkit dalam keterpurukan
‘ semangat selalu terucap dari bibir sahabat
Dalam kesedihan yang mendalam
Sahabatlah yang akan menemani
Hingga maut memisahkan persahabatan itu
Akan terus terjalin
Hanya sahabat yang menyemangati kita
Terima kasih sahabat
Engkau akan selalu ada dalam hatiku
Karya : Syiammiroh Jannah

Read More..

Puisi Bersambung

PACARKU
Oh pacarku…
Wajahmu cakep bagaikan
Suaramu merdu
Rambutmu halus
Terdapat sinar yang cerah
Bau sekali
Kulitmu
Bibirmu seksi

BAJAIKU
Oh bajaiku…
Persegi orange
Seperti
Yang selalu aku lihat
Menyala terang
Asap yang aku hirup
Hitam bagaikan
Laksana
Ayamku
Oh ayamku…
Yang ada dikandang
Petok…petok…petok…
Dibulu ayamku
Dibawah kandangnya
Disekitar kandang hewan peliharaanku
Mata ayamku
Oh jambul ayamku

created by Nurun Nisa'ul I.

Read More..

Perpustakaan

DIDALAMMU SANGAT BANYAK BUKU
SUMBER INSPIRASI,ILMU SEMUA ADA DI DALAMMU
BANYAK ORANG YANG MENANTIMU
KARENA INGIN MEMBACA BUKU-BUKUMU

SEMUA INFORMASI DARI BERBAGAI PENJURU DUNIA
TERDAPAT DIDALAM BUKUMU
RASA INGIN TAHU SESEORANG
MEMBUAT SESEORANG RELA MENANTIMU
KECERDASAN SESEORANG HANYA DARI BUKU-BUKUMU
WAHAI PERPUSTAKAAN…
BUKUMU ADALAH JENDELA BAGI DUNIA
HANYA BUKUMU YANG AKAN MEREKA BACA
DAN DARI BUKU-BUKUMU
MEREKA DAPAT BANGKIT DARI GELAPNYA DUNIA
TERIMA KASIH PERPUSTAKAAN,
KARENAMU MEREKA DAPAT MERASAKAN INDAHNYA PENDIDIKAN

Karya : Syiammiroh Jannah

Read More..

In_Spasi


Pada kesempatan kali ini saya ingin memberikan sebuah cerita sedikit tentang teman-teman saya di sekolah. Ups…sebelumnya perkenalkan dulu,Saya adalah salah satu warga dari anak XI A-1.

Untuk itu, sebelumnya saya akan bertanya dulu kepada kalian. Menurut kalian apa arti dari In_Spasi?
Apabila kalian tidak tahu, ok kalau begitu saya akan memberikan sedikit bocoran tentang hal ini. He…3x
Pada mulanya, kami sebagai warga kelas XI A-1 sempat kebingungan dengan nama panggilan apa yang pantas buat kami. Karena kami hamper bosan dengan nama-nama yang ada seperti sebelumnya seperti AR ( AREK ), GE ( GERAKAN ) dll. Kemudian dari ide-ide para warga XI A-1, kami bersepakat memberikan nama pada kelas kami tercinta yaitu In_Spasi.
Nah sekarang arti dari In_Spasi itu sendiri adalah In : Ikatan Anak, Spasi : Sebelas Ipa Siji, sebenarnya arti siji itu sendiri maksa sekali tetapi tak apalah bagi kami dari pada tidak ada artinya. Kalau ( _ )  Under Score itu sendiri adalah singkatan dari spasi sendiri karena apabila kosong pada kata In sama Spasi tidak enak apabila dipandang.
Warga dari In_Spasi sendiri berjumlah 27 anak. Sedikit sekali teman, kalian tahu tidak walaupun begini kami selalu kompak dan apabila kalau ramai tidak mau kalah juga dengan warga lainnya yang beranggotakn lebih banyak dari kita.he…3x. Sekarang saya akan menyebutkan satu persatu warga In_Spasi yang dimulai dari absen pertama :
1. Bagas Angger P.
2. Balqis Ria P.
3. Demmes Ria S.R.
4. Dika Arini P.
5. B. Eka Bhuannes
6. Ekasari S.H.
7. Fatimatuz Z.
8. Ghaly Syahputra
9. Fitri Nila S.
10. Hanifatul U.
11. Ita Habrianti R.
12. M. Azwar Anas
13. M. Taufiqi R.
14. M. Farisal
15. Ni’matus S.
16. Nur Asyrofiyah H.
17. Nur Dwi Ratno
18. Nurul Hanif M.
19. Nurun Nisa’ul I.
20. Nurwatik
21. Rifaldy M.
22. Rifqotul Aliyah
23. Septiari Ugi P.
24. Setyo Mukti A.
25. Soviana I.
26. Taufiqul H.
27. Yorie Matha M.
Nah itu tadi sekilah cerita tentang In_Spasi. Untuk informasi lebih lanjut kunjungi www.space0ne.blogspot.com.

Created By Nurun NIsa'ul I.

Read More..